
KONFRONTASI- Ekonom senior Indonesia DR. Rizal Ramli mendapat dukungan Tokoh Betawi Biem Benyamin untuk maju di Pilkada DKI Jakarta 2017.
Anak legenda Betawi Benyamin Sueb tersebut menyampaikan dukungan langsung saat Rizal Ramli berkunjung ke kantor Bens Radio di Jagakarsa, Jakarta (Minggu, 21/8).
Di mata Biem, Rizal Ramli merupakan sosok yang konsisten memperjuangkan prinsip kerakyatan, dan sangat pro rakyat dalam bersikap.
"Kita kagum dengan Pak Rizal, kita harapkan Pak Rizal maju. Jakarta ini untuk dibangun buat orang Jakarta, bukan buat orang luar," jelasnya.
Biem yang juga anggota DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra mengaku memberikan dukungan kepada Rizal Ramli secara pribadi. Namun, dia juga akan menyampaikan ke partainya agar turut mendukung Rizal Ramli sebagai calon pemimpin ibu kota periode 2017-2022.
"Rizal orang yang konsisten, berani untuk kebaikan, ia yang menolak reklamasi, saya juga. Dan ingin membangun Jakarta untuk masyarakat Jakarta," bebernya.[mr/rmol]