Quantcast
Channel: all
Viewing all articles
Browse latest Browse all 30344

S Indro Tjahyono: Selamat Jalan dan Istirahat Bang Buyung. Kami Kehilangan

$
0
0

KONFRONTASI-Hari ini kita menundukkan kepala, melepas kepergian seorang teman, seorang abang, seorang sahabat, seorang pejuang yang paling bisa diandalkan .
Langit seolah menangis menumpahkan air mata mengiringi kepergiannya ..
Nyaring halilintar bersahutan seolah meluapkan perasaan yang tak rela ditinggalkan.. 

Satu persatu tangan berjabat …
Pelukan perpisahanpun seolah tak ingin dilepaskan ..
Sekian tahun bersama ada canda, ada cinta, ada cemburu, ada amarah, ada duka, bahkan ada salah paham ..

Tapi mulai hari ini semua itu akan menjadi kenangan,
Ada pertemuan pasti ada perpisahan

Mohon maaf, karena tak ada sepatah katapun yang bisa terucap untuk mengiringi kepergianmu, meskipun didada ini penuh dengan berjuta kata dan untaian doa ..

Hanya satu yang kusadari, wahai engkau pejuang anak Bangsa, 
pesanmu sampai pada saat aku mendengar kepergianmu, 
untaian pesan itu kusebarkan kepada segenap sahabat kita, 
ungkapan, sapa’an, curahan, getaran terakhir yang telah engkau titipkan pada kami ..

Selamat Jalan Sahabat ..

Semoga amal ibadahmu diterima Allah SWT, 
Semoga abang ditempatkan bersama orang orang yang soleh ..
Satu persatu kita akan menyusulmu tinggal menunggu sang waktu saja

Aamiin Ya Robbal Alamin
Ya Allah tsumma aamiin
Yaa Rabbul 'Ijabah
Yaa Arhamar-Roohimiin

(Ir S Indro Tjahjono, mantan aktivis ITB, dipenjara Orde Baru.)
Category: 

Viewing all articles
Browse latest Browse all 30344

Trending Articles